Keuletan Dan Ketekunan Sertu Irwan Yuliadi Membuahkan Hasil

    Keuletan Dan Ketekunan Sertu Irwan Yuliadi Membuahkan Hasil
    sertu Erwan Yuliadi Bersama Warga BInaan Penen Lombok

    BARABAI-Sertu Irwan Yuliadi salah satu Babinsa Koramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Kodim 1002/HST sosok pekerja keras dengan membudiayakan tanaman Lombok dan Jeruk Nipis bersama warga binaan.

    Ketekunan dan keuletannya kini telah membuahkan hasil yang sangat besar dirasakan oleh dirinya maupun warga binaan yang ikut serta dalam membudidayakan tanaman Lombok dan Jeruk Nipis.Kini tanaman lomboknya yang berada di Desa Tabu Darat Hulu Dan Tabu Darat Hilir Kecamatan Labuan Amas Selatan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST)  sudah berusia kurang lebih satu tahun dan masih dapat di panen.Selasa (14/06).

    Disampaikan oleh Sertu Irwan Yuliadi, ia memiliki lolmbok atau cabai sekitar 1 hektare dan 1 hektare tanaman teruk nipis dan keduanya saat ini sudah dapat dipanen hasilnya.Awal mula bertanam Lombok ini karena melihat banyaknya lahan kosong yang tidak terurus dengan baik, sehingga ia mempunyai ide untuk menanam Lombok, kemudian selang beberapa bulan, Sertu Irwan Yuliadi menanam jeruk nipis di lahan seluas 1 hektar.”ucapnya kepada Tim Penerangan Kodim 1002HST

    Dan syukur alhamdulillah, saat ini ia dapat memperkejakan 7 sampai 10 orang di Desa Tabu Darat Hulu dan Tabu Darat Hilir kecamatan Labuan Amas Selatan untuk memetik hasil kebun Lombok dan jeruk nipis miliknya.Sementara itu Danramil 1002-04/Labuan Amas Selatan Kapten Inf Moh Alip Suroso sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan salah satu anggotanya yang dapat memberdayakan warga sekitar untuk bekerja di kebun Lombok dan jeruk nipis miliknya, ini artinya dia dapat menciptakan lapangan pekerjaan bagi warga sekitar, ”ucapnya

    Lebih lanjut Danramil mengatakan, Sertu Irwan ini mempunyai pola piker yang patut dicontoh bagi rekan-rekan Babinsa lainnya, dimana dia dapat memajukan desanya dengan memberdayakan lahan yang tidak produktif dan memberdayakan masyarakat binaannya, sekaligus memberikan contoh dan mengajak kepada masyarakat untuk  menanam jeruk nipis dan menanam cabai, ”tutup Danramil.(pendim1002).

    HST
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Danrem 101/Antasari Serahkan Hadiah Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 1002/HST Gelar Technical Meeting Liga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional
    Hendri Kampai: Ojek Online Milik Negara, Bayar Aplikasi Pakai Pajak Penghasilan!
    Hendri Kampai: Penjara, Sekolah Kehidupan bagi Si Tukang Nyasar
    Hendri Kampai: Menteri Pertanian Bukan Sekedar Jabatan, Tapi Tantangan Untuk Menyejahterakan Petani

    Ikuti Kami